INDRAMAYU BERMARTABAT
Juli 22, 2023
Kabarkita.id Indramayu — Sejumlah pengguna jalan yang sering melintasi di jalur kabupaten tepatnya Jalan Tempel – Telagasari kini merasa lega. Hal ini lantaran jalan yang selama ini dipakai untuk beraktivitas telah dilakukan tambal sulam oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (DPUPR) Kabupaten Indramayu.
Wanta pengguna jalan asal Desa Larangan menyampaikan, terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Indramayu yang telah melakukan tambal sulam jalan Tempel – Telagasari yang kini dirasakannya lebih nyaman dan aman.
“Terima kasih Pemerintah Indramayu. Enak sekarang lebih berani ketika menyalip, karena sebelumnya jalan Tempel – Telagasari tengahnya rusak, terlebih karena dampak mobil pengangkut dump truk yang bawa tanah merah beberapa bulan lalu yang membuat kami terganggu dan jalan nambah rusak,” katanya saat berhenti sejenak saat ada pengerjaan tambal sulam, di Jalan Tempel – Telagasari, Jum’at (21/7/2023).
Sementara itu Kepala UPTD PUPR Wilayah Losarang Iman mengatakan, bahwa perbaikan jalan dengan sistem tambal sulam ini merupakan penanganan jangka pendek guna memperbaiki badan jalan yang rusak.
Terlebih perbaikan jalan Tempel – Telagasari dengan cara tambal sulam ini sepanjang 5 kilometer menjadi komitmen Pemkab Indramayu yang dipimpin Bupati Indramayu Nina Agustina dalam rangka merealisasikan kenyamanan dan keselamatan pengguna jalan maupun masyarakat. (MT/MTQ—Tim Publikasi Diskominfo Indramayu)**(AH)