Kabarkita.id
Indramayu, – Pasca pembangunan akses jalan yang di rabat beton, kini warga Desa Rambatan Wetan kecamatan Sindang Kabupaten Indramayu Provinsi Jabar, dengan wajah sumringah menikmati mulusnya jalan yang sebelumnya dikeluhkan warga setempat kini sudah bisa dirasakan manfaatnya bagi para pengguna jalan. Rabu 24/1/2024
Selain itu juga warga ucapkan terimakasih kepada pihak DPUPR, Hal itu disampaikan oleh Rakimin 57 tahun yang sehari-hari berprofesi pedagang bakso keliling.
” Alhamdulillah sekarang jalannya sudah enak dan lancar untuk di lewati, sebelumnya saya selalu kuatir pada dagangan saya, pasalnya jalan yang penuh lobang bisa saja membuat gerobak saya terjungkal mas, sekarang sudah mulus, terimakasih kepada pihak pemerintah daerah khsusus nya pihak PUPR Indramayu. ” Tuturnya
Melalui Rekanan, kontrak kerja Dinas Pekerjaan Umum dan Penata Ruang ( PUPR) kabupaten Indramayu gelontorkan anggaran Rp.198,918.000.00,( setatus sembilan puluh delapan juta sembilan ratus delapan bekas ribu rupiah) bersumber dari APBD TA 2023,dimana pihaknya sudah me realisasi perbaikan jalan Akses Jalan Desa Rambatan Wetan kini sudah bisa dinikmati warga setempat. ( red)